Agus Mauro

Anggota Dewan Pengawas

Warna Negara Indonesia, dilahirkan pada tanggal 19 April 1971 di Jakarta. Lulusan Oklahoma State University.

Saat ini Agus Mauro menjabat sebagai Dewan Pengawas Independen Perum Perumnas. Sebelumnya pernah menjabat sebagai Kepala Divisi Pengembangan Bisnis & Pendanaan Olahraga Lembaga Pengelolaan Dana dan Usaha Keolahragaan mulai dari April 2017 hingga Januari 2021.

Mengawali karir di Aspac Basketball sebagai Manajer (1999-2003); Direktur Indonesian Basketball League (IBL) (2004-2007). Sekretaris Umum di Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (2011-2015); CEO di South East Asia Basketball Association (SEABA). Selain itu juga beliau menjabat sebagai CEO di PT Puri Duwaraka Rapimas dan PT Hotel Citra Rapi sejak 1998 hingga saat ini.