SINDHU RAHADIAN ARDITA
Direktur Keuangan
Warga Negara Indonesia, dilahirkan pada tanggal 26 Januari 1973 di Jakarta. Lulusan Master of Administration dari University of Kentucky tahun 2004 dan Magister Management dari Universitas Gadjah Mada tahun 2003.
Saat ini Sindhu menjabat sebagai Direktur Keuangan Perum Perumnas. Sebelumnya pernah menjabat sebagai Executive Vice President Treasury Division PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk sejak 2021-2024.
Beberapa jabatan sebelumnya sebagai Senior Vice President of Corporate Syndication & Trans Division Bank BTN (2019–2021); Senior Vice President of Corporate & Syndication Loan Division Bank BTN (2017–2019).